10 Oleh-oleh Makanan Khas Lampung

10 Oleh-oleh Khas Lampung
Hai pembaca blog aku semuanya....
 
Siapa yang pernah berkunjung ke Lampung?  Kalau bicara jarak, enggak jauh-jauh amat dari Pulau Jawa terutama Jakarta.  Lewat tol lalu nyeberang via kapal laut sekitar 3 jam dilanjutkan dengan tol lagi ke pusat Kota Bandar Lampung.
Sebagai salah satu provinsi di Indonesia, Lampung sudah mulai bebenah terkait dengan pengembangan wisata dan sentra oleh-olehnya. Harusnya sih dari dulu, bertahun-tahun merantau dan bolak balik ke Lampung, perkembangan pembangunan Lampung belum terlalu menggembirakan. Apalagi kekayaan alam dan potensi di Lampung enggak kalah keren dengan daerah-daerah lain. Sayang aja sih nggak dimaksimalkan.
Salah satu daerah yang mulai menggeliat pengembangan potensi wilayahnya adalah Kabupaten Pasewaran. Banyak pantai-pantai di kawasan kapupaten ini yang mulai digarap dan dirapikan, sebut saja Pantai Sari Ringgung dan Pantai Pahawang yang mulai menjadi destini wisata di Lampung.
Tak hanya Pasewaran, Kabupaten Krui yang memiliki garis pantai menghadap ke samudera Hindia juga mulai bebenah. Pantai-pantai di Krui mulai dirapikan dan menjadi tujuan wisata yang menarik dan pantas untuk dikunjungi.
Selain, sektor pariwisata yang mulai dibenahi, kuliner Lampung juga mulai banyak dikenal dan menjadi pilihan oleh-oleh. Nah, apa saja sih kuliner khas Lampung yang dapat kalian jadikan oleh-oleh?

Bicara soal kerupuk kemplang, Lampung dikenal sebagai sentranya. Walaupun di daerah lain seperti Palembang, Bangka Belitung ada tapi kemplang Lampung jadi primadona. Kemplang yang merupakan jenis kerupuk yang terbuat dari tepung tapioka dengan tambahan bahan ikan. Kemplang dibentuk bulat atau lonjong kemudian dipanggang. Kerupuk ini dimakan dengan tambahan sambal yang khas, biasanya sambal terasi.
Banyak jenis kemplang yang bertebaran dijual di pinggir jalan dan toko-toko. Namun sesuai dengan jargon Ada Uang Ada Barang, kemplang dengan harga yang lumayan biasanya memang rasa ikannya terasa sekali, sambalnya juga nendang enaknya.
Dari penampakan kemplang yang terbuat dari ikan, ukurannya lebih kecil dan terlihat padat dan liat. Sambalnya juga padat dan lebih sedikit. Kalau kemplang abal-abal biasanya bentuknya lebar, terlihat ringan atau tidak padat, sambalnya juga terlihat tidak meyakinkan.

2. Keripik Pisang Coklat
Sumber daya alam di Lampung yang kaya membuat tanaman pisang mudah sekali tumbuh dan berkembang biak. Hampir di setiap rumah pasti memiliki pohon pisang. Segala jenis pisang tumbuh dengan baik. Salah satu jenis pisang yang banyak dibudidayakan adalah pisang kepok. Pisang ini adalah jenis pisang yang enak untuk dijadikan keripik.
Berbagai macam merk keripik pisang akan mudah ditemukan di toko-toko dan supermarket. Sama seperti kemplang, ada harga bakalan ada barang, keripik pisang dengan kualitas pisang dan coklat yang baik akan membuat harga jualnya lebih tinggi.
Selain keripik pisang coklat, banyak varian lain yang bisa dijadikan pilihan antara lain keripik pisang rasa keju, rasa susu, rasa stroberi dan original.

Lampung adalah salah satu provinsi penghasil kopi terbaik di Indonesia. Jenis kopi yang banyak dibudidayakan di Lampung adalah jenis kopi Robusta. Kopi jenis ini mudah dibudidayakan karena keadaan geografis Lampung yang mendukung.
Kalian bisa memilih kopi dengan merk-merk tertentu di toko oleh oleh yang banyak tersebar di Bandar Lampung. Tapi kopi yang enak memang langsung beli di petani kopinya.

4.    Terasi Lampung
Lampung tak hanya dikenal dengan kopi dan keripiknya, terasi atau belacan dari Lampung wajib dijadikan oleh-oleh. Rasa dari terasi Lampung enggak kalah bangiknya alias enaknya dengan terasi yang berasal dari Bangka Belitung atau terasi Cirebon. Pusat pembuatan terasi Lampung tersebar di Kabupaten Tulang Bawang dan beberapa daerah di kabupaten Pasewaran.
Jika kalian berkunjung ke Lampung, tidak ada salahnya jika berkunjung ke tempat makan dan mencoba sambal terasi khas Lampung dengan ikan dan lalap. Makanan ini dinamakan Seruit Lampung. Namun, agak sulit jika makanan ini dibawa untuk oleh-oleh. Setidaknya dengan membawa terasi Lampung, kalian bisa mencoba membuatnya di rumah.

5. Sambal Lampung
Orang Lampung asli adalah pecinta sambal. Di rumah, setiap hari menu sambal akan selalu tersedia. Ada sambal terasi ada juga sambal original. Kenikmatan sambal lampung tidak perlu diragukan lagi. Kalian dapat membelinya di toko oleh-oleh. Karena sambal Lampung kini sudah ada dalam kemasan botol.

6. Kue Khas Lampung
Setiap perhelatan atau acara adat di Lampung, beberapa kue khas pasti bakalan ada. Salah satu kue khas Lampung yang melegenda adalah kue lapis legit. Kue lapis legit ini rasanya manis sekali karena terdiri dari campuran gula, telur dan tepung yang dipangang berlapis-lapis.
Selain lapsi legit, kue yang patut kalian coba adalah lekak ketan. Kue ini juga mirip dengan lapis legit, hanya saja tepungnya adalah tepung dari beras ketan. Dodol Lampung juga bisa jadi pilihan, biasanya dodol Lampung berwarna hitam karena dibuat dengan memakai tepung ketan hitam.
Untuk kue khas Lampung dapat ditemukan di toko-toko kue yang menjual aneka kua basah. Kue basah ini bisa bertahan sekitar 3 hari. Jadi jika kalian melakukan perjalanan pulang kurang dari 3 hari, kue kue ini bisa dijadikan oleh-oleh.

7. Durian Lampung
Salah satu buah yang banyak terdapat di Lampung adalah buah durian. Biasanya di area area perkampungan, pohon durian tumbuh liar. Durian yang dijual rata-rata durian yang jatuh dari pohon sehingga kualitasnya terjamin. Selain itu, durian yang dijual di pinggir jalan harganya murah meriah.
Bagi kalian pecinta durian, berkunjunglah ke Lampung saat musimnya. Dijamin deh puas bertubi-tubi.

8. Pempek Lampung
Orang pasti mengenal pempek makanan khas dari Palembang. Nah, di Lampung pempek juga jadi cemilan keseharian bahkan pempek kadang jadi menu sarapan di pagi hari. Ajib nggak tuh!
Nah, di bandar Lampung ada beberapa kedai pempek yang rekomendasi. Ada pempek Tenda Biru yang bisa jadi pilihan buat kamu, bisa makan di tempat atau dibawa untuk oleh-oleh.  Ada juga pempek 123 yang cukup terkenal karena kelezatannya. Khusus untuk pempek 123 cukup bawa saja, tidak direkomendasikan untuk makan di tempat. Pelayanan pempek 123 payah, tidak sesuai dengan lezat pempeknya. Banya review yang bercerita bagaimana payahnya pelayanan mereka terhadap konsumen yang datang.

9. Sekubal atau Segubal
Sekubal atau segubal adalah salah satu makanan khas Lampung yang sudah jarang keberadaannya. Biasanya makanan ini disajikan saat hari raya dan acara pernikahan. Sekubal terbuat dari ketan yang ditanak terlebih dahulu, kemudian dicetak dan disusun lalu dibungkus daun pisang. Setelah itu, dikukus atau direbus.
Sekubal atau segubal ini enak jika dimakan dengan rendang atau dengan sajian sambal terasi. Juara enaknya! 
10. Bakso Sony
Salah satu makanan olahan yang terkenal banget di Lampung dan wajib dikunjungi adalah Bakso Sony. Rasa daging pada baksonya terasa sekali. Konon, daging sapi yang digunakan untuk bakso diternakkan, sehingga kualitasnya terjaga.
Di Bandar Lampung, bakso sony ini ada beberapa cabangnya. Setiap cabang selalu ramai dikunjungi. Selain dapat makan di outlet-outlet yang tersedia, bakso sony ada dalam kemasan yang divakum. Jadi kamu dapat membawanya sebagai salah satu oleh-oleh khas Lampung.
Nah, itu dia sepuluh oleh-oleh kuliner khas Lampung yang patut kalian coba dan bawa pulang untuk oleh-oleh saat berkunjung ke Lampung. Demikian tulisan ini, semoga bermanfaat!

Salam






24 komentar

  1. Bakso Sony, favorit makanana yang wajib dimakan kalau ke Lampung, apalagi sekarang ada kemasan yang bisa dijadikan oleh-oleh. Ah, jadi rindu lampung. Kripik nangkanya juga juara loh mas.

    BalasHapus
  2. Keripik pisang coklat sama kerupuk kemplang masih jadi idola. Tapi bakso sony di bogor ada sih, kira-kira rasanya sama nggak ya kaya di lampung?

    BalasHapus
  3. Suami saya berasal dari Lampung. Semoga suatu saat kelak kami bisa mengunjungi Lampung dan bisa merasakan kuliner khasnya.
    Selain kopi, Lampung juga penghasil lada alias merica. Kualitas mericanya bagus.
    Keripik pisang Lampung enak karena ditanam di tanah sana yang bikin rasanya khas dan ceda dari keripik daerah lain. Saya bikin keripik pisang dari kebun di Garut sini, rasanya kurang mantap dibandingkan dengan keripik yang suami bawa dari Lampung, ha ha.

    BalasHapus
  4. Bahas Lampung aku jadi kangen Lampung deh terutama snorkeling di Pulau Pahawang hehe.

    BalasHapus
  5. Aku suka banget keripik pisang coklat khas Lampung itu. Dulu awalnya dibawain temen yang orang Lampung. Sekarang sering minta dikirimi hahahaha

    BalasHapus
  6. Mupeng k Lampung lalu ngejajal ini semuaaa

    BalasHapus
  7. Saya belum pernah ke Lampung mas. Tapi pernah dibawain oleh-oleh Lampung. Hehe.

    Keripik pisang coklat sama kerupuk kemplang.

    cerita mas erfano tentang pempek 123 mengingatkan saya tentang pelayanan sentra oleh-oleh di siantar. Yakni roti ganda.
    Pelayanan mereka gak banget, sombong juga, tapi tetep rame mas. Haha
    apakah ini salah satu trik mereka untuk membuat rame, gak tau juga..

    BalasHapus
  8. kerupuk kemplang mah favorit aku. seringnya nitip oleh2 mas hehe blm kesampean ke Lampung.

    BalasHapus
  9. Duh.. kalau ada postingan soal makanan, saya langsung mupeng, Mas hahaha. Tapi dari deretan makanan di atas, saya sudah coba kemplang,kripik pisang cokelat, kopi lampung, dan bakso sony. Semua kiriman teman hahaha.
    Tapi baru tau, pekpek ada juga di Lanpung. Nanti minta kiriman teman ah hahaha

    BalasHapus
  10. Makanan-makanan yang namanya memang hits, terutama yang bakso sony ini, sering sekali dikirimi fotonya sama teman

    BalasHapus
  11. Hampir semuanya sudah kucoba sih Mas, kecuali Sekubal. Rasanya kira kira mirip sama nasi ketan atau gimana ya Mas?

    BalasHapus
  12. Banyak juga yaaa makanan kgas Lampung. Aku penasaran sama segubal nya, di tiko oleh2 ada ga sih kak? Oya tahun kemarin aku 2* ke Lampung ikutan tes cpns, lumayan oleh2nya khasnya di tungguin banget sama teman2 di kntr

    BalasHapus
  13. Keripik pisang coklat selalu jadi bawaan wajib saudara aku kalau dari sana, aku suka banget itu keripik ..
    Ngomong2 pempek dr Lampung adaa temen ku neneknya asli Lampung kalau dia lagi Jakarta suka minta nitip bawain pempek khas sana .

    BalasHapus
  14. aku baru tau banget robusta asalnya dari Lampung. Ternyata selain robusta juga banyak bakanan lainnya yang yang oernah aku coba nih

    BalasHapus
  15. Wah kalau ke Lampung ga bisa dilewatkan nih Bakso Sony. Hehehe. Sebagai pecinta bakso, harus banget nyobain berbagai jenis bakso dari berbagai daerah.

    BalasHapus
  16. Rencana mau ke Lampung liburan semester bulan Desember, semoga enggak ada halangan..
    Pengin banget datang dan makan langsung di sana makanan khasnya. Yang belom tahu aku: terasi Lampung, lekak ketan dan sekubai..
    Hmm, kebayang enaknya:)

    BalasHapus
  17. Pernah nyoba kopi lampung, dan aku ada impresi unik kalau kopi lampung itu kalau disajikan panas, amat terasa asamnya, tapi semakin enak kalau disajikan dingin. Hehehe

    BalasHapus
  18. Aduh, aku belum nyoba semuanya, pengin nyicip dong satu-satu, keknya enak gitu ya, jarang ada di daerahku soalnya

    BalasHapus
  19. Saya belum pernah ke Lampung tapi kalo dapat oleh - oleh dari Lampung seh sering hihihi, kripik pisang Lampung jadi favorit akuh

    BalasHapus
  20. Yang sering didengar dan dikasih sebagai oleh-oleh sih keripik pisang coklat kalo dari Lampung. Trus yang ga pernah absen sih baso sony. Nah, kalo sambel, terasi malah baru tau. Boleh nih masuk daftar belanja kalo ke Lampung lagi 😊 makasih infonya ya mas.

    BalasHapus
  21. saya ngiler sama duriannya ini, pasti rasanya sangat enak sekali... yummyy....

    BalasHapus
  22. yang terakhir ini bakso sonny sepertinya terkenal banget ya
    teman saya klu mudik ke lampung selalu pamer
    pengin rasa...penasaran banget

    BalasHapus
  23. Saya penesaran sama terasi Lampung an mpek-mpek Lampung, sama nggak ya yang selama ini saya kenal. Kalau terasi khan bahannya ikan atau udang, terus bentuknya padat. Dan mpek-mpeknya beda nggak ya sama Palembang?

    BalasHapus
  24. Aduh enak2 banget makanannya kak.sy blm pernah coba sekubal sm bakso sony. Pasti enak jg seperti yg lainnya

    BalasHapus