‘Don’t talk about
heaven if you’ve never been to Bali.’ – Toba Beta
Salah
satu destinasi Wisata yang diidam-idamkan banyak orang Indonesia adalah
berkunjung ke Bali. Banyak pihak yang menjadikan Bali sebagai tempat berkumpul
untuk liburan bersama keluarga, tempat study tour untuk sekolah atau kampus,
menjadi tempat untuk pernikahan, tempat healing yang asik dan menarik, bahkan
menjadi tempat tinggal. Beberapa artis ibukota bahkan rela pindah untuk stay di
Bali, sebagian memilih membuat tempat tinggal atau usaha di Bali. Banyak alasan
yang membuat Bali menjadi tujuan itu semua, Salah satu alasan yang paling kuat
adalah karena Bali adalah salah satu
surga dunia.
Kali
pertama ke Bali adalah pengalaman yang Menyenangkan. Sekitartahun 2012, saat
acara Asean Blogger saya berkesempatan untuk menginjakkan kaki ke Bali. Saat
itu rasanya bahagia sekali mengingat Bali adalah salah satu destinasi yang
ingin saya kunjungi setidaknya sekali seumur hidup.
Saat
kali pertama ke Bali itu, rasanya belum puas bagi saya karena saat itu sedang
sibuk-sibuknya ikut acara. Jadi hanya bisa ke Pantai Kuta, Nusa Dua Bali. Belum
menjelajah jauh ke Utara Bali yang masih kental budaya dan banyak tempat tempat
indah lainnya. Masih belum puas!
Miss
Grand International
Saat
tahu acara Miss Grand International diadakan di Indonesia. Saya lumayan
antusias. Dari dulu nih ya, saya lumayan mengikuti ajang pegeant. Mulai Dari
Miss Universe, Miss World hingga Miss Grand International. Saat tahu MGI
diadakan di Indonesia, saya makin antusias. Apalagi konsep acara mulai dari
catwalk hingga rangkaian acara benar-benar khas Indonesia banget khususnya
Bali. Seperti saat sesi catwalk, para finalis melakukan catwalk di persawahan
yang indah yang disulap menjadi tempat jalan. Nuansa yang dihadirkan
benar-benar indah dan natural.
Selama
Indonesia mengikuti perhelatan MGI, beberapa perwakilan Indonesia berhasil menempatkan
diri di posisi yang cukup mengagumkan mulai dari 10 besar, 5 besar dan terakhir
Aura Kharisma yang berhasil merain Runner Up ketiga tahun lalu. Pada MGI 2016
di Las Vegas, Amerika Serikat, perwakilan Indonesia Ariska Putri Pertiwi
berhasil merain gelar Miss Grand International. Sungguh sebuah prestasi yang mengagumkan.
Tahun
ini, MGI digelar di Kota Denpasar, Bali dengan oisensi Yayasan Mega Bintang
milik artis Dan designer Ivan Gunawan.
JNE Dukung Ajang Miss Grand International
sebagai Official Logistics Partner
Banyak
pihak yang ikut serta dalam perhelatan Miss Grand International, salah satunya adalah
JNE. Perusahaan logistik terbesar di Indonesia ini juga turut ambil bagian
dalam perhelatan MGI sebagai official logistik pertner. Hal ini sebagai bentuk
komitmwn JNE pada masyarakat Indonesia supaya tercipta ekosistem yang
menghasilkan manfaat dan kolaborasi yang berkelanjutan. Keren kan?
Seperti
yang sudah kita ketahui, JNE memberikan dampak tak hanya pada logitik di
Indonesia. JNE juga memberikan pelayanan terbaiknya pada ranah-ranah lain
seperti pendidikan, budaya, kesehatan, olahraga, dan sosial. Menginjak usia 32
tahun dengan tagline JNE Connecting Happiness, JNE selalu menebarkan
kebahagiaan ke lapisan masyarakat. Salah satunya menjadi Official Logistics
Partner Miss Grand International (MGI) 2022 yang akan digelar di Indonesia pada
bulan Oktober 2022 dengan total partisipan sebanyak 75 kontestan dari berbagai
negara.
Kontes
MGI ini akan dilaksanakan di dua kota yaitu Kota Denpasar di tanggal 4-14
Oktober 2022 dan Kota Jakarta pada 14-25 Oktober 2022. Pada 7 Oktober 2022
peserta mengikuti opening ceremony dan gala dinner di The
Seminyak Beach Resort and Spa Bali. Dalam kesempatan tersebut hadir pula Kepala
Cabang JNE Denpasar, Alit Septiniwati yang menyerahkan donasi kepada Sanggar
Tari Pradnya Sari. Sanggar ini dipilih karena menjadi lembaga yang
memfasilitasi anak disabilitas dan anak kurang mampu untuk ikut belajar menari.
Selanjutnya
pada 11 Oktober 2022 akan digelar “Bali Agung The Grand Show with Miss
GrandInternational” yang akan menampilkan kreasi dari Bali Agung Show di Bali
Safari Park. Pada kesempatan ini, berbagai aspek kehidupan dan keindahan Pulau
Dewata, didukung oleh lebih dari 100 penari Bali akan memeberikan penampilan
yang spektakuler. Apalagi dikombinasikan dengan semua finalis Miss Grand
International 2022 yang menggunakan koleksi Busana Bali oleh Ni Ketut Arik
Wijayanti dari Cahya Dewi. Kebaya Bali dan dihias dengan sentuhan aksesoris
oleh Inggi Indrayana Kendran membuat acara makin spektakuler.
Selain
itu, para finalis akan mengunjungi landmark Bali, mempelajari budaya Bali,
petualangan kuliner, kompetisi pakaian olahraga, dan berbaur dengan masyarakat
Bali. Membanggakan sekali....
Selebritas
Ivan Gunawan pun selaku Presiden Organisasi Miss Grand Indonesia (Yayasan Dunia
Mega Bintang) yang memiliki lisensi Miss Grand Internasional akan mengkoordinir
perhelatan yang berbeda dengan kontes kecantikan internasional pada umumnya.
Salah satunya bertujuan untuk memperkenalkan budaya Indonesia dan keindahan
Bali kepada seluruh peserta. Dengan terpilihnya Indonesia menjadi tuan rumah
penyelenggaraan Miss Grand International 2022 maka kita berharap nama Indonesia
akan semakin dikenal di seluruh mancanegara.
M.
Feriadi Soeprapto selaku Presiden Direktur JNE menyampaikan....
“Dalam
menjalankan bisnis, langkah JNE akan tetap memberikan kebahagiaan bagi
masyarakat dalam berbagai aspek kehidupan sesuai dengan tagline connecting
happiness. Sebagai perusahaan logistik Nasional berkomitmen untuk terus
mendorong pertumbuhan Ekonomi khususnya sektor UMKM dan ekonomi kreatif sebagai
tulang punggung perekonomian dan dalam ajang ini JNE mengambil peran sebagai
upaya dalam mendukung percepatan pemulihan perekonomian dan pariwisata Indonesia
pasca Pandemi Covid 19.”
Oh
ya, JNE juga menggelar giveaway tiket gratis bagi masyarakat yang ingin turut
menghadiri Bali Agung The Grand Show with Miss Grand International pada 11
Oktober 2022. Caranya cukup mudah hanya dengan mengikuti giveaway di akun
@jne.denpasar dan akan disediakan 10 tiket bagi 5 pemenang yang beruntung. Selain
itu, JNE juga mengundang stakeholder JNE yaitu top member JLC (JNE Loyalty
Card), loyal customer, mitra sales counter, pemenang giveaway, karyawan serta
media.
Acara
MGI sudah berjalan, beberapa rangkaian kegiatan sudah wara wiri dokumentasinya
di sosial media. Sebagai “pengamat” acara-acara peagent, rasanya bangga
sekali. Indonesia bisa menjadi tuan rumah untuk perhelatan ini. Apalagi
rangkaian acara yang dibuat agak berbeda dengan perhelatan perhelatan
sebelumnya seperti catwalk di area persawahan. Di rangkaian acara lainnya,
kontestan menggunakan aksen budaya Bali, lantas mempelajari budaya Bali.
Keren.... Semua yang terlibat sungguh luar biasa termasuk JNE!
Tidak ada komentar
Posting Komentar