Ussy Sulistiawaty luncurkan Skincare Dissy Bling yang Aman Untuk Ibu Hamil dan Menyusui

 


Sebagai seorang konten kreator tampil di video menjadi sebuah keharusan. Dulu ya malu banget buat tampil apalagi kalau wajah lagi kusam, hasil foto atau video pasti nggak bisa optimal.

Sebagai laki-laki, saya agak kurang nyaman sebenarnya perawatan sana sini. Kupikir dengan makan makanan sehat, tidur teratur sudah cukup. Tapi radikal bebas yang merajalela membuat hal di atas tidak cukup, butuh perawatan wajah yang membuat kulit cerah dan tidak kusam.

  • Skincare Dissy Bling

Jujur nih ya, saya buta soal skincare. Tapi saat seorang teman menyarankan untuk pakai skincare Dissy Bling, saya yang awalnya ragu jadi penasaran apalagi di balik skincare ini ada nama Ussy Sulistiawaty seorang selebriti papan atas Indonesia.

Saya mencoba pakai rangkaian whitening series yang terinspirasi dari pandemi. Sebelumnya Dissy adalah proyek Ussy dan Andika, kini Ussy bersama rekan-rekannya yakni dokter Sonia Wibisono, Airyn Tanu, Adeline Tjahjadi dan Yuanita Handoko. Mereka kompak menghadirkan Dissy Bling dengan produk perawatan skincare. Awalnya Dissy memilih produk make up sebagai produk perdana. Namun pandemi yang terjadi beberapa tahun membuat penggunaan make up agak berkurang karena orang lebih banyak beraktivitas di rumah. Sedangkan perawatan di rumah masih berlanjut. Sehingga saat Dissy menjadi Dissy Bling produk yang pertama dibuat adalah skincare.

  • Rangkaian Whitening Series Dissy Bling

Ada lima produk yang dihadirkan dalam rangkaian whitening series Dissy Bling yakni face wash, miracle water, luminous serum, day cream dan night cream.



Untuk face wash, Diformulasikan dengan ekstrak Cytoseira dan Soluble Collagen yang berbusa lembut mengangkat minyak, kotoran dan debu membuat kulit tampak cerah, lebih lembab dan kenyal.

Ada juga miracle water, yang diformulasikan dengan ekstrak Panax Ginseng dan Panthenol membantu menyegarkan dan melembabkan kulit wajah serta membuat kulit menjadi lembut.

Luminous Serum yang diformulasikan dengan Chromanyl Palmitate Molecule, Duo Peptide dan Niacinamide membantu meratakan warna kulit dan membuat kulit tampak lebih cerah.

Day Cream, diformulasikan dengan Niacinamide , ekstrak Cystoseira membantu mencerahkan kulit dan formulasi Soluble Collagendan Amino Acid Complex yang merawat kelembaban wajah

Night Cream, diformulasikan dengan Niacinamide dan Tranexamic Acid membantu mencerahkan kulit dan formulasi Petide Complex yang merawat kelembaban wajah.

  • Aman untuk Ibu Hamil dan Ibu Menyusui

Skincare Dissy Bling Whitening Series diklaim aman digunakan oleh ibu hamil, ibu menyusui bahkan anak usia di atas 12 tahun. Kenapa skincare ini aman? Ini karena mengandung ekstrak ginseng. Berbahan premium dengan medical grade water dari Eropa khususnya Perancis dan Spanyol namun dijual dengan harga yang nggak bikin kantong jebol. 

  • Launching Skincare Dissy Bling

Acara launching Skincare Dissy Bling dilaksanakan tanggal 1 Februari 2023 di Basic Instinct Culinary, SCBD Jakarta. Acara dimulai dengan sambutan dari Ussy Sulistiawaty lalu dilanjutkan empat rekan yang berkolaborasi bersama.  Alasan Ussy akhirnya berkolaborasi karena Ussy dan Andika memimpikan produk kecantikan mereka bisa lebih besar. Empat rekan Ussy Sulistiawaty adalah orang-orang yang memiliki kompeten di bidangnya masing-masing dari segala disiplin ilmu dan kemampuan seperti kecantikan, kesehatan, pengusaha dan marketing. 

Usai sambutan dan pengenalan, acara dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng dan diberikan kepada rekan media dan blogger. Ussy pun berterimakasih kepada rekan-rekan blogger yang sudah mendukung untuk review produk-produk Ussy. 

Pada launching ini, Ussy dan rekan kolaborasinya bercerita bagaimana produk ini disiapkan sedemikian rupa agar bisa segera diluncurkan. 

Ussy juga menegaskan, jika perusahaan kosmetik yang ia bangun tidak hanya berorientasi pada keuntungan tapi Dissy Bling ingin memberikan kontribusi kecantikan pada perempuan di seluruh penjuru tanah air.

Aku sih Yes! 

Mengutip ucapan Mas Anang di Indonesian Idol, "Aku Sih Yes!" untuk terus pakai skincare Dissy Bling. Apalagi harga dari Skincare Dissy Bling ramah di  kantong. Untuk Face wash, 60ribu, Luminous Serum Rp. 90.000, Miracle Water 85ribu, Day Cream 65ribu dan Night Cream 75 ribu. 

Penasaran? Untuk pembelian,  kalian bisa mendapatkanya si distributor, reseller, Tokopedia dan Shopee. 




 

 

 

Tidak ada komentar

Posting Komentar