Ayo
ngaku siapa yang punya cita-cita punya badan sehat dan berat badan ideal tapi
kerjaannya makan, makan, makan lagi, cobain banyak makanan dan makan terus?
Sebagai
food blogger yang bercita-cita punya berat badan ideal, jujur susah susah
gampang ketika punya keinginan sehat dan punya berat badan ideal tapi
kerjaannya nyobain kuliner untuk keperluan konten dan memang karena hobi
kulineran.
Menikmati
kuliner tetap jadi prioritas, tapi punya badan sehat dan berat badan yang ideal
juga jadi prioritas. Maka dari itu, agar badan tetap sehat dan tetap ideal aku
mulai jaga makan. Kulineran untuk konten tetap berjalan seperti biasa namun makanannya
dipilah-pilah, atau jika diharuskan makan makanan yang kurang sehat seperti
junk food, cara mengakalinya makan secukupnya dan tidak berlebihan.
Cara
lain agar badan tetap sehat, prima dan memiliki berat badan ideal adalah dengan
rutin berolahraga. Biasanya aku rutin jalan kaki di sekeliling kompleks perumahan.
Jalan kaki dengan durasi satu hingga dua jam setiap pagi rupanya cukup membuat
badanku jadi fit dan metabolisme menjadi lancar.
Selain
jaga makanan dan rutin berolahraga, menjaga kualitas tidur juga jadi prioritas
selain juga mengelola stress. Ini juga penting karena tipeku kalau stress
karena pekerjaan atau dikejar deadline, maka pelarianku adalah makan, makan dan
makan terus. Maka dari itu penting banget mengelola stress.
Satu
lagi yang aku lakukan agar tetap sehat dan memiliki berat badan ideal adalah
rutin mengkonsumsi minuman fiber.
Grand Launching DrZlim
Hari Senin tanggal 24 Juli 2023 di Swisshotel PIK Avenue, aku dan teman-teman blogger menghadiri launching produk terbaru DrZlim. Jadi nih ya, DrZlim merupakan produk pelangsing yang dibuat sendiri oleh Ussy sulistiawaty bersama dengan empat rekannya, yaitu Dr Eklendro Senduk, Helena Lim, Airyn Tanu dan Vincent Lioe. Kecuali Airyn Tanu yang berhalangan hadir, launching produk terbaru DrZlim dihadiri oleh Ussy, dr. Eklen, Helena dan Vincent.
Drzlim
merupakan produk pelangsing yang mereka buat merupakan minuman fiber yang
sangat aman lantaran terbuat dari bahan alami yang berfungsi untuk detox usus
dan saluran pencernaan juga membantu menurunkan berat badan yang aman
dikonsumsi termasuk untuk ibu menyusui.
Saat
konfrensi pers, dr. Ekles mengatakan, "Minuman
ini terbuat dari 100 % serat alami yang berkualitas dengan rasa yang enak dan segar serta aman dikonsumsi
setiap hari. Bermanfaat untuk mendetox racun pada usus dan saluran pencernaan,
membantu proses penurunan berat badan serta tubuh jadi lebih sehat. Dan minuman
ini sangat aman karena yang diracik oleh dokter tenaga medis yang dikontrol
oleh dokter profesional.”
Pada
kesempatan Grand launching ini, DrZlim yang sudah berjalan selama dua tahun
meluncurkan varian baru yaitu DrZlim Plus dan Drzlim Meal.
Untuk
varian Drzlim Plus memiliki dua rasa, yaitu guava (jambu biji) dan rasa grape
(anggur). DrZlim Plus ini memiliki banyak manfaat karena mengandung serat fiber
4 gram dan kolagen 1,5 gram. Meskipun rasanya asam, namun DrZlim Plus ini
amanloh dikonsumsi untuk penderita maag, konsumsi satu jam setelah makan.
Untuk
DrzLim Meal dibuat dengan tujuan mengontrol pola makan dengan asupan nutrisi
yang alami. DrZlim Meal ini mengandung 15 gram protein. Enaknya DrZlim ini
terdapat rasa coklat dan almond. DrZlim Meal bisa dibilang sebagai pengganti
makanan dengan kombinasi lengkap. Selain itu, DrZlim Meal membantu tubuh dalam
meningkatkan metabolisme sehingga tujuan untuk punya berat badan ideal dapat
teruwjudkan.
Varian
baru dari DrZlim ini, baik DrZlim Plus maupun DrZlim Meal dapat menjadi menu
pengganti sarapan maupun menu pengganti makan malam. Tentunya dengan kandungan
nutrisi alami, mengandung serat, protein dan kolagen.
Selain
memperkenalkan dua varian baru DrZlim. Pada kesempatan ini, drZlim juga
memberikan penghargaan kepada pra distributor yang telah mencapai target
maksimal penjualan DrZlim.
Ussy
menjelaskan bahwa ia tidak pernah memiliki target untuk memiliki tubuh
langsing. Namun pasca melahirkan anak
bungsunya, Saka. Berat badan Ussy meningkat cukup tajam di angka 77 kilogram. Gayung
bersambut, keempat rekannya mengajak Ussy untuk memulai bisnis DrZlim.
"DrZlim
satu-satunya minuman yang aku coba saat itu. Apalagi sebelum diluncurkan ke
Masya, bisa dibilang aku jadi kelinci percobaan. Dan dalam hitungan bulan berat
aku berkurang cepat," ujar Ussy yang kini bobot nya 47 kg. Ussy
menegaskan jika DrZlim bukan minuman penurun badan tapi lebih kepada menjaga
kesehatan, melancarkan BAB dan mencerahkan kulit.
"Sekarang
ini aku lebih memakai yang guava karena mengandung kolagen agar wajah lebih
kinclong. Selain itu dapat meningkatkan metabolisme. Biasanya udah berumur
begini kadang ada masalah dengan pencernaan dan sulit BAB, nah DrZlim ini
memudahkan nya," kata Ussy.
Ussy
kembali menegaskan, selain minum produk DrZlim ia tetap menjaga pola makan
serta rutin berolahraga sehingga tubuhnya makin sehat dan memiliki berat badan
ideal.
Sejalan
nih denganku yang memang sedang mengejar berat badan ideal agar tubuh sehat dan
bisa menjalankan aktivitas dengan baik dan lancar.
Kalian
ingin punya badan sehat dan berat badan ideal? Jangan ragu untuk atur makan,
rutin berolahraga dan minum DrZlim. Jangan lupa juga kepoin produk drZlim di
instagram dan tiktoknya @drzlim_official.