Beli Tiket Whoosh Aman, Cepat dan Nyaman


Sejak kereta cepat Whoosh diluncurkan, jujur sampai detik ini saya belum pernah mencobanya. Bukan karena tidak penasaran lantas enggan mencoba, namun sejauh ini saya belum ada tujuan yang sesuai untuk berkunjung atau melakukan traveling ke Bandung. 

Tapi.... 

Di akhir tahun 2024 ini, ada rencana sih untuk liburan ke Bandung. Desember awal atau Desember pertengahan saya sudah mulai mencari-cari jadwal yang sekiranya pas untuk liburan di Bandung beberapa hari bareng keluarga. 

Soal tempat, sudah banyak tempat yang niatnya pengen dikunjungi. Saya lupa kapan terakhir berkunjung ke Bandung, sepertinya sebelum covid yang itu artinya sudah lama sekali saya tidak berkunjung ke Kota Kembang satu ini. 

Nah, perkembangan sosial media yang pesat rupanya memberikan informasi yang banyak mengenai tempat-tempat keren Bandung baik yang baru atau pun yang sudah lama. Seliweran tuh ya, video hidden gem di Bandung yang jafi tempat favorit para pemburu konten kayak saya ini ha ha ha....

Selain tempat wisata yang banyak bermunculan, kuliner di Bandung juga jadi incaran saya. Ya kali pergi ke Bandung enggak menikmati kulinernya yang pasti ajib ajib banget. Balik lagi ke dunia sosial media yang makin pesat, dunia kuliner di Bandung juga makin banyak dan enak enak tentunya baik kulineran lama maupun kulineran terbaru.

Soal tempat wisata dan tempat kuliner sudah aman untuk masuk ke intenery perjalanan ke Bandung nanti. Nah yang enggak kalah penting untuk dipersiapkan dalam berkunjung ke Bandung adalah membeli tiket Whoosh. Karena ini kali pertama menggunakan whoosh jadi harus benar-benar diperhatikan.... 

Beli Tiket Whoosh di BRImo

Soal pembelian tiket sih nggak usah khawatir karena ada #BRImo yang memudahkan semuanya. Siapa sih yang nggak tahu BRImo dari BRI karena apa saja dapat dilakukan dengan BRImo karena #BRImoMudahSerbaBisa.

Setelah aku cek, pemesanan tiket Whoosh dengan BRImo tuh gampang banget 

Pertama kalian perlu Login BRImo terlebih dahulu. Lalu Klik fitur travel dan pilih Tiket Whoosh. Setelah itu kalin tinggal Isi stasiun awal, stasiun akhir, dan tanggal keberangkatan lanjut pilih jadwal kereta. Lanjut masukkan data penumpang dan pilih kursi

Setelah memasukkan data kalian bisa klik bayar kemudian konfirmasi transaksi lanjut masukkan PIN. Aman deh, transaksi berhasil dan e-ticket dikirimkan ke email yg terdaftar di akun KCIC. Segampang itu kan? 

Okey, soal pertiketan Whoosh aman sentosa. Tapi ada yang bikin transaksi dengan BRImo makin menguntungkan loh.... 

#BRImoFSTVL yang #BerlimpahHadiah 

Jadi nih ya BRI kembali menghadirkan BRImo FSTVL 2024 bagi seluruh nasabah Tabungan BRI pengguna Super Apps BRImo. Program ini berlangsung dari 1 Oktober 2024 hingga 31 Maret 2025. 

 BRImo FSTVL ini adalah upaya BRI dalam memberikan apresiasi serta pengalaman kepada seluruh nasabah BRI yang terus meningkatkan saldo serta memperbanyak transaksi menggunakan BRImo, Kartu Debit dan Kartu Kredit BRI. Salah satunya dengan pemesanan tiket Whoosh. 

Jadi Program BRImo FSTVL 2024 adalah Program Undian Berhadiah yakni Program loyalti yang diberikan kepada seluruh pengguna Tabungan BRI dalam bentuk undian berhadiah yang bersumber dari setiap rata-rata saldo dan nominal BRI Poin yang dimiliki nasabah selama periode program.

Program Direct Gift (Redeem BRIPoin) adalah Program loyalti yang diberikan kepada seluruh nasabah Tabungan BRI (BritAma dan Simpedes), pengguna e-banking (BRImo, Qlola Internet Banking, dan ATM), Kartu Debit dan Kartu Kredit BRI akan mendapatkan reward dalam bentuk BRIPoin atas setiap transaksi yang dilakukan.

Apa hadiahnya? 

Kalian bisa meraih 100.000 hadiah langsung di BRImo FSTVL. Ada juga hadiah yang diundi loh yaitu BMW 520i M Sport, Hyundai Creta Alpha, dan Vespa Primavera! 

Makanya banyakin nabung dan jangan lupa perbanyak juga transaksi di BRImo biar bisa ikutan BRImo FSTVL. Kalian bisa unduh aplikasi BRImo ya! 


Peluncuran Buku Broken but Unbroken Kartika Soeminar

 


“Gangguan kepribadian narsistik dinamai Narcissus, dari mitologi Yunani, yang jatuh cinta dengan bayangannya sendiri. Freud menggunakan istilah itu untuk menggambarkan orang-orang yang mementingkan diri sendiri, dan para psikoanalis telah berfokus pada kebutuhan narsisis untuk meningkatkan harga dirinya melalui fantasi muluk, ambisi yang berlebihan, eksibisionisme, dan perasaan berhak.” ― Donald W. Black

Pagi itu tepat pukul delapan, KRL membawa saya dari Stasiun Cilebut. Hari ini saya penuh dengan kegembiraan karena akan banyak hal yang saya dapatkan di Peluncuran Buku Broken But Unbroken milik Kartika Soeminar seorang NPD Abuse Survivor. 

Berhenti di Stasiun Sudirman setelah transit du Stasiun Manggarai, saya melanjutkan perjalanan dengan menggunakan ojek online menuju Royal Kuningan Hotel tempat acara berlangsung. 

Selesai registrasi, saya duduk di kursi yang dibuat melingkari meja. Saya menaruh tas, menikmati kopi dan kue yang sudah disediakan dan membaca sedikit ulasan acara hari ini.

Broken But Unbroken

Adalah Kartika Soeminar yang merupakan seorang #NPDSurvivor. Berjuang selama 23 tahun akibat perlakuan abuse dari seorang dengan gejala NPD.

Buku Broken But Unbroken merupakan kisah perjalanan panjang Kartika yang hidup bersama seorang dengan gejala NPD.

Saya menggelengkan kepala. Hidup selama 23 tahun dengan pengidap NPD? Nggak terbayang bagaimana dengan kesehatan mental Kartika. 

Sembari menyeruput kopi.  Beberapa waktu kemudian, acara dimulai dengan penampilan Kartika Soeminar yang begitu emosional membawakan lagu bertajuk Tidak Hancur yang merupakan lagu pengiring Buku Broken But Unbroken. 

Jujur ya, belum apa-apa saya sudah merasakan sesak dan perihnya hidup seorang Kartika Soeminar. 

Talkshow Peluncuran Buku Broken but Unbroken dihadiri tiga narasumber yakni Kartika Soeminar selalu penulis buku Broken but Unbroken, Dra. Probowatie Tjondronegoro, M. Si, dan Mira Sahid selalu founder Komunitas Emak Blogger. 

“Hidup berdampingan dengan seorang NPD rupanya merusak mental saya apalagi jika tidak memiliki support system dan kesadaran yang cukup. Maka dari itu, melalui buku ini saya ingin berbagi edukasi untuk memahami lebih lanjut tentang NPD dan dampaknya bagi kesehatan mental orang di sekitarnya,” jelas Kartika saat ditanya MC tujuan membuat buku ini. 

“Semoga buku ini dapat memberi kekuatan dan harapan bagi pembaca yang sedang berjuang untuk pulih,” lanjut Kartika Soeminar. 

NPD (Narcissistic Personality Disorder) 

Selanjutnya psikolog senior Dra. Probowatie Tjondronegoro, M.Si menjelaskan tentang NPD dan gejalanya... 

“NPD merupakan gangguan kepribadian yang pengidapnya sering kali merasa lebih baik dari orang lain sehingga membuat orang-orang di sekitarnya merasa harus memuji dan mengaguminya,” jelas Ibu Probowatie. Penjelasan beliau soal NPD membuatku tertegun dan mulai related dengan kondisi lingkungan yang toksik di dunia kerja yang saya alami.

Lebih lanjut, Dra. Probowatie menjelaskan tentang gejala NPD, “Pengidap NPD cednedy krisis empati dan tidak peduli dengan sekitar. Gejala obsesi kompulsif sangat melekat pada NPD di antaranya manipulatif dan butuh dikagumi. Hal ini terjadi karena lingkungan masa kecil yang tidak mendidik bahwa hal tersebut bisa saja salah. Bedanya dengan narsisme biasa, NPD cenderung tidak sadar kalau dirinya memiliki ciri-ciri #Narcisstic tersebut.”

Deg! Saya terkejut, jujur sebagai seorang konten kreator dan blogger ada beberapa teman blogger yang memiliki kecenderungan seperti ini.

Selain pengidap NPD yang digarisbawahi Dra. Probowatie adalah korban NPD yang ada kecenderungan menyalahkan diri sendiri, serba salah yang berujung ke kesehatan mental. Para korban ini disarankan untuk melakukan observasi dan konseling dan melakukan pemulihan trauma. 

Jujur sih, pemaparan Dra. Probowatie benar-benar berisi sekali. Banyak dampak yang harus segera disadari terutama untuk korban NPD. 

Kampanye #BrokenButUnbroken

Berjuang melawan depresi selama 23 tahun, Kartika berhasil keluar dan bangkit lantas #BreakTheSilence dan membagikan pengalamannya melalui sebuah kampanye bertajuk #BrokenButUnbroken sejak April 2024.

Mbak Mira Sahid selalu founder Komunitas Emak Blogger (KEB) begitu bahagia bisa terlibat dalam kampanye #BrokenButUnbroken karena sesuai dengan visi dan misi Komunitas Emak Blogger. 

Selama enam bulan kampanye #BrokenButUnbroken dilakukan untuk menyadarkan masyarakat akan pentingnya memahami gangguan narsistik dan cara menghadapinya. Kerennya kampanye ini terselenggara di tujuh kota besar di Indonesia yaitu Jakarta, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Solo, Surabaya dan Denpasar bersama Komunitas Emak Blogger (KEB).

Saya berdecak kagum. Kagum dengan kehebatan Kartika Soeminar dalam bangkit dan tidak hancur. Kagum dengan Dra. Probowatie seirang psikolog senior yang peduli dengan kesehatan mental, dan tentu saja kagum dengan Mbak Mira Sahid dan Komunitas Emak Blogger yang membuktikan peran emak-emak dalam memberikan kontribusi bagi masyarakat. 

Peluncuran buku dilanjutkan dengan penanda tanganan buku oleh Kartika Soeminar yang kemudian diberikan kepada Dra. Probowatie Tjondronegoro dan Mbak Mira Sahid. 

Semoga ya dengan  hadirnya buku Broken but Unbroken sebagai #KartikaSoeminarStory banyak orang yang lebih peka dan peduli akan kesehatan mental dan tentu saja lebih tahu banyak tentang NPD sehingga bisa lebih #NPDAwareness dan mengambil langkah antisipasi. 




Pelestari Buah Langka Kalimantan



Tahun 2017, tujuh tahun silam saya berkesempatan untuk mengisi salah satu pelatihan untuk guru di salah satu daerah Kalimantan Barat tepatnya di Kabupaten Landak.

Selama pelatihan saya menginap di salah satu hotel yang lokasinya berdekatan dengan terminal dan pasar tradisional di daerah Ngabang Landak. Berhubung pihak hotel tidak menyiapkan sarapan pagi, saya berkeliling pasar tradisional yang memerlukan waktu sebentar dari hotel.

Pasar utama yang terdiri dari ruko hanya beberapa yang buka. Itu pun ruko-ruko yang menjual sembako. Di depan ruko-ruko penjual sayur, buah, dan jajanan pasar hadir membuat saya lega karena bisa sarapan buah dan kue kue khas jajanan pasar.

Ada yang membuat saya tertegun dengan penjual sayur dan buah-buahan di daerah ini. Saat saya tanya rupanya mereka membawa sayur dan buah sejak dini hari karena tempat bermukim mereka yang jauh dan memerlukan waktu tempuh hingga dua jam lebih.

Dari sekian banyak penjual sayur dan buah, ada beberapa buah-buahan unik yang belum saya lihat sebelumnya. Ada durian hutan khas Kalimantan yang berukuran kecil dan saat dibuka berwarna jingga.

Ada satu buah lagi yang seumur hidup baru saya lihat di Ngabang Kalimantan. Buah yang mirip belimbing dan berwarna merah. Saat saya cek google buah belimbing ini biasa disebut belimbing darah.

Sebagai orang Indonesia, kita wajib bangga karena Indonesia memiliki berbagai buah endemi yang hanya tumbuh di wilayah tertentu atau memiliki karakteristik unik di nusantara termasuk di daerah Kalimantan.

Buah-buahan ini mencerminkan keanekaragaman hayati Indonesia dan menjadi bagian dari kekayaan alam yang perlu dijaga dan dilestarikan.

Pelestari Buah Langka

Pentingnya menjaga dan melestarikan buah-buahan langka ini menjadi salah satu bagian penting dalam upaya pelestarian lingkungan. Buah-buahan lokal ini menjadi salah satu sumber pangan bagi masyarakat lokal yang semakin lama tidak dilestarikan.

Makanya saya salut dengan perjuangan Mohammad Hanif Wicaksono dalam menjaga dan melestarikan buah langka di Kalimantan.

Mohammad Hanif Wicaksono adalah seorang aparatur sipil negara yang berasal dari Blitar, Jawa Timur, dan telah mengabdikan dirinya untuk melestarikan buah-buahan langka khas Kalimantan Selatan.

Lahir pada 18 Agustus 1983, Hanif memulai profesinya sebagai guru di sebuah SMP di Batu, Malang dan memutuskan pindah ke Kalimantan Selatan sebagai penyuluh Keluarga Berencana.

Melihat kekayaan flora di Kalimantan Selatan, Hanif mulai tertarik dalam melestarikannya terutama buah-buahan khas Kalimantan yang mulai langka.

Melalui akun Tunas Meratus, Hanif membagikan kegiatan melestarikan aneka buah-buahan ini dengan menjelajahi hutan Kalimantan. Terhitung sudah lebih dari 150 jenis buah langka Kalimantan mampu Hanif selamatkan dari kepunahan.

Sehingga tidak mengherankan pada tahun 2018, Mohammad Hanif Wicaksono menerima penghargaan Semangat Astra Terpadu (Satu) Indonesia Award.

Kekonsistenan Mohammad Hanif Wicaksono pun masih berlanjut dan membawanya mendapatkan penghargaan Kalpataru bidang Pengabdi Lingkungan, yang merupakan anugerah lingkungan hidup tertinggi di Indonesia pada tahun 2019 lalu.

Dari kisah Mohammad Hanif Wicaksono, sang pelestari buah langka. Kita jadi banyak belajar bahwa tugas menjaga dan melestarikan lingkungan tidak semata menjadi tugas pemerintah atau lembaga lingkungan namun menjadi tugas kita bersama sebagai makhluk Tuhan.


HokBen+ Pertama di Indonesia Hadir di Kota Bintang Bekasi

Saat tahu HokBen akan meluncurkan gerai barunya saya begitu antusias. Sebagai pencinta kuliner, HokBen adalah salah satu gerai makanan Jepang favorit keluarga karena makanan dan minuman yang dihidangkan memiliki rasa yang enak, harga terjangkau dan tempat yang nyaman tidak saja bagi orang dewasa namun juga bagi anak-anak.

Nah, untuk mengapresiasi kesetiaan pelanggannya, HokBen terus berinovasi baik dalam pembaharuan menu, fasilitas, pelayanan dan tempat.

Yang terbaru, HokBen meluncurkan gerai ke-391 di Kota Bintang Bekasi yang sekaligus menjadi HokBen+ pertama di Indonesia.

HokBen+

Launching gerai baru HokBen+ begitu meriah dimulai dengan tari Ronggeng Beken dilanjutkan dengan pengguntingan pita.

Sebagai gerai HokBen+ pertama di Indonesia, HokBen+ akan memberikan pengalaman kelezatan rasa kepada pelanggannya.

Gerai HokBen+ memiliki desain interior yang lebih modern dan nyaman. Jujur sih, saat masuk di HokBen+ ini nuansanya memang terlihat lebih modern dan mewah. Selain interior yang makin mewah, di HokBen+ juga terdapat spot-spot menarik yang disediakan untuk para pengunjung bisa berswafoto atau mengabadikannya bersama kolega, sahabat dan keluarga tersayang.

Di HokBen+ juga menyediakan merchandise HokBen seperti tumbler yang bisa kalian miliki dengan harga cukup terjangkau.

 “Dengan konsep baru ini, selain mengedepankan kelezatan makanan dan petualangan rasa ala Jepang, HokBen+ juga menawarkan nuansa store yang baru serta pengalaman kuliner yang menyenangkan tentunya diharapkan bisa memenuhi harapan pelanggan setia HokBen.” Ujar Syamsul Bachri, Direktur Operasional dan Marketing PT. Eka Bogainti (HokBen).

Yang seru lagi di HokBen+ jika HokBen meluncurkan menu baru setiap bulannya, makan HokBen+ menjadi gerai pertama launching menu baru yang lezat dan inovatif tersebut. Pada kesempatan launching Gerai HokBen+ sekaligus meluncurkan tiga menu barunya.

Launching Menu Baru HokBen

Pada kesempatan yang sama, di HokBen+ juga melakukan launching produk terbaru HokBen. Ada tiga menu HokBen baru yang diluncurkan yaitu Hoka Yakitori, Hoka Kushiage, dan Skewered Donburi.

Hoka Yakitori

Ada tujuh menu Hoka Yakitori yang ditawarkan HokBen yaitu Yakitori teba, Yakitori Momo, Yakitori reba, Yakitori tsukune, Yakitori Nankotsu, Yakitori Hatsu dan Yakitori Kawa.

Jadi menu Yakitori adalah hidangan Jepang yang terdiri dari potongan daging ayam yang ditusuk pada tusuk sate dan dibakar di atas arang. Biasanya, dagingnya dibumbui dengan saus yakitori khas Jepang yang manis dan gurih. Selain daging ayam, beberapa variasi juga menggunakan bagian lain seperti sayap, hati, atau sayuran. Yakitori sering disajikan sebagai makanan ringan atau pendamping minuman.

Hoka Kushiage

Kushiage adalah hidangan Jepang yang terdiri dari potongan daging, sayuran, atau makanan laut yang ditusuk pada tusuk sate, kemudian dibalut dengan tepung, dicelupkan ke dalam telur, dan digoreng hingga renyah. Biasanya disajikan dengan saus pencelup, seperti tonkatsu sos. Kushiage dapat dinikmati sebagai makanan ringan atau hidangan pendamping.

Skewered Donburi

Skewered donburi adalah hidangan Jepang yang menggabungkan nasi dengan berbagai bahan yang ditusuk dan dibakar, seperti daging, sayuran, atau makanan laut. Biasanya, bahan-bahan tersebut disajikan di atas nasi dalam mangkuk (donburi) dan dapat diberi saus yakitori dan topping nori. Hidangan ini menawarkan kombinasi rasa dan tekstur yang menarik, serta sering dijadikan pilihan praktis untuk makan siang atau makan malam.

Selain layanan Dine In,(makan di tempat), Take Away (bawa pulang), dan Drive Thru (Lantatur, layanan tanpa turun), HokBen+ juga menyediakan fasilitas ruang serbaguna yang bisa digunakan untuk berbagai keperluan, seperti pesta ulangtahun, meeting, gathering, arisan, maupun acara temu komunitas.

Buruan ke HokBen+ di Kota Bintang Bekasi karena banyak promo hadir yang dapat memanjakan lidah! Cek instagramnya @hokben_id ya....

Akses ke HokBen+ Kota Bintang Bekasi

Untuk akses kalian bisa menggunakan LRT dan turun di Stasiun LRT Cikunir 1 lanjut menggunakan ojek online, sedangkan buat kalian yang menggunakan kereta, kalian dapat berhenti di Stasiun Cakung atau Stasiun Kranji lalu dilanjutkan dengan naik ojek online.

Kalau menggunakan kendaraan pribadi, tenang lokasi HokBen+ ini dekat dengan Tol Becakayu dan Tol Lingkar Luar Timur.




Program Apik Green Initiative BSD City Sinar Mas Land


Kalau ngomongin soal dunia blogger sekarang ini memang semakin berkembang pesat apalagi dengan adanya berbagai platform dan teknologi baru. Blogger “dituntut” tidak hanya jago dalam merangkai kata-kata namun juga dapat menghasilkan konten lain yang lebih menarik dan interaktif, serta menjangkau audiens yang lebih luas.

Adanya platform digital seperti instagram yang awalnya mengarah ke fotografi membuat blogger harus mengerti juga dunia fotografi. Tidak harus menjadi profesional namun setidaknya foto-foto yang dihasilkan menarik dan mampu menjangkau audiens lebih luas.

Adanya platform seperti Tiktok, Instagram reel dan YouTube mau tidak mau menuntut para blogger untuk dapat menyampaikan pesan tulisan lewat visual yang menarik.

Tren Terbaru Dunia Blogging

Mau tidak mau selalu ada perubahan di setiap eranya termasuk dalam dunia blogging. Banyak tren tren yang bermunculan setiap waktu yang harus diikuti oleh blogger karena jika tidak akan sulit bertahan lebih lama jika mengandalkan tulisan saja. Sehingga seorang blogger harus bertransformasi menjadi seorang digital kreator yang tidak saja pandai merangkai kata namun juga mampu membuat konten dalam bentuk foto, desain dan video.

Ada Beberapa tren terbaru di dunia blogging antara lain:

Video blogging (vlogging): Vlogging semakin populer karena memungkinkan blogger untuk menyampaikan pesan secara lebih visual dan menarik. Kehadiran platform tiktok, Instagram reel dan short YouTube menjadi platform yang mendukung tren ini.

Microblogging: Platform seperti Twitter dan Instagram memungkinkan blogger untuk berbagi konten singkat dan padat dengan cepat.

Blogging berbasis suara: Podcast menjadi semakin populer sebagai alternatif bagi pembaca yang lebih suka mendengarkan daripada membaca.

Ya meskipun dunia blogging terus berubah, prinsip-prinsip dasarnya tetap sama yaitu menghasilkan konten yang berkualitas, membangun hubungan dengan audiens, dan terus berinovasi.

Digital Creator Gathering BSD City

Saat tahu acara ini, saya antusias bukan main. Tidak hanya antusias pada acaranya namun juga antusias datang ke BSD City,  Smart City in Indonesia Kalau boleh putar waktu, salah satu impian saya memiliki hunian di BSD City sebelum memiliki hunian di Bogor.

Datang ke BSD City adalah salah satu hal menyenangkan, selain kotanya yang bersih dan rapi. BSD City juga memiliki konsep kota yang benar-benar dipikirkan secara matang. Makanya saking antusiasnya, saya datang pagi pagi dari Bogor transit dua kali demi ke BSD City.

Datang sebelum acara, lokasi Marketing Office BSD City tidak sulit untuk ditemukan karena berseberangan dengan The Breeze. Saat masuk, maket BSD City dan ragam penghargaan yang sudah diperoleh jadi bukti kalau BSD City memiliki konsep hunian yang matang dengan sistem yang tertata baik.

Masuk ke ruangan, sudah tersedia kopi, teh dan aneka jajanan pasar yang menggoda. Lumayan bisa mengganjal perut karena belum sempat sarapan. Beberapa teman blogger pun mulai berdatangan, menikmati sarapan sembari berbincang kabar dan perjalanan menuju ke BSD City ini.

Tepat pukul sembilan acara pun dimulai....

Acara dibuka oleh MC dilanjutkan dengan sambutan dari Kang Harris Maulana selaku Community Relations & Social Media Head President Office – Sinar Mas Land. Dalam sambutannya Mas Harris mengucapkan terima kasih kepada temen-teman blogger dan content creator yang sudah menyempatkan hadir untuk mengikuti Digital Creator Gathering BSD City ini.

Presentasi Reducing Carbon Emission Through Green Initiative Program in BSD City

Berikutnya presentasi mengenai Reducing Carbon Emission through Green Initiative Program in BSD City yang dijelaskan oleh Mas Sessario Bayu selaku Green Initiative Sinar Mas Land. Penjelasan ini benar-benar membuka mata saya betapa kerennya BSD City dalam mengelola kotanya agar tetap berdaya dalam hal ekonomi dengan tetap memperhatikan kelestarian lingkungannya.

Sebagai Kota Hijau Di Indonesia, BSD City telah menjalankan 8 aspek environmental sustainability di antaranya

Green building yakni pengembangan properti Hijau yang tersertifikasi.

Energy efficiency and water conservation yakni upaya pengurangan energi fosil, penghematan air dan pengelolaan limpasan air hujan.

Renewable energy, yakni penggunaan panel surya dan renewable energy Certificate.

Green habit yakni kampanye dan edukasi prilaku ramah lingkungan.

Green mobility yakni transportasi publik terintegrasi.

Waste management yakni pengelolaan sampah bertanggungjawab.

Green material yakni penggunaan material ramah lingkungan, dan aspek terakhir.

Low carbon yakni inventarisasi dan upaya pengurangan emisi karbon.

Workshop Search Engine Optimize (SEO)

Berikutnya ada Kak Jesslyn Marvella selaku Website Channel Specialist Sinar Mas Land yang menjelaskan tentang Search Engine Optimize (SEO). Penjelasan Kak Jesslyn mengenai SEO memang benar-benar diperlukan oleh blogger di era sekarang. Terlebih “saingan” para blogger dalam memunculkan berita di mesin pencarian tidak hanya sesama blogger namun juga media media mainstream.

Dalam penjelasannya, Kak Jesslyn mengungkapkan pentinganya mengetahui guide SEO yang mencakup on page SEO, off page SEO dan technical SEO. Yang jika ketiganya dioptimalkan maka blog atau website kita mampu bersaing dengan baik di mesin pencarian.

Workshop “Make Your Video Stand Out On Social Media “

Berikutnya ada workshop mengenai Make Your Video Stand Out On Social Media yang dibuka oleh Mas Winarso Nugroho selaku Creative Head SML Presentation. Mas Nuu menjelaskan pentingnya blogger untuk lebih paham era sosial media yang perlu dikuasai termasuk platform yang menggunakan video sebagai konten utamanya.

Berikutnya Mbak Vibrie selalu digital creator hits menjelaskan bagaimana membuat video yang stand out di sosial media. Banayak tips yang diberikan Mbak Vibrie di antaranya, sebagai blogger perlu memahami apa yang diinginkan sebuah platform atau bahasa kerennya perlu memahami alogaritma sebuah platform.

Alogaritma Tiktok maupun Instagram tentunya berbeda, untuk itu selain blogger perlu memahami lebih terkait pembuatan video, blogger juga perlu tahu tentang alogaritma masing-masing platform.

Selain menjelaskan tentang alogaritma, Mbak Vibrie juga menjelaskan pentingnya menjaga engagement akun di semua platform. Tentunya dengan konsiten mengupload konten, menjaga interaksi dengan penonton dan ikut melakukan interaksi di akun lain.

Beneran deh, penjelasan dari para narasumber benar-benar bermanfaat untuk kami para blogger yang sudah bertransformasi menjadi seorang konten kreator.

Makan Siang dengan Rantang

Momen makan siang adalah momen yang ditunggu-tunggu, dan yang membuat kagum adalah makan siang kali ini menggunakan rantang yang bisa di-reuse.

Green habit yang menjadi salah satu aspek green initiative BSD City benar-benar sudah diterapkan tidak hanya kepada para stakeholders BSD City dan Sinar Mas Land, namun juga kepada para content creators yang hadir pada kegiatan Digital Creator Gathering BSD City. Nggak salah jika BSD City dikenal sebagai Green Living in Indonesia

BSD City memang tepat jadi Kota Hijau di Indonesia. Luar biasa!




Parfum In Extase with Ussy Pratama

 

Ada cerita menarik tentang parfum yang sempat dialami Ussy Pratama. Salah satu, teman sekolah Ussy yang lumayan berada, saat itu menggunakan parfum yang Ussy suka. Alih-alih bertanya tentang parfum kepada temannya, Ussy dibuat malu dengan ucapan teman yang membuat Ussy sakit hati.

“Kamu nggak bakalan mampu beli parfum ini!” ucapnya membuat Ussy terhenyak tak menyangka pertanyaannya mengenai parfum tersebut dibalas dengan jawaban yang menyakitkan.

Namun, Ussy yang dulu memimpikan parfum tersebut bukanlah Ussy yang cengeng. Berkat ucapan temannya tersebut Ussy tidak hanya mampu membeli aneka merk parfum, namun juga memproduksi parfum miliknya sendiri.

“Berkat jawaban temanku yang menyakitkan itu bikin aku termotivasi untuk tidak hanya membeli dan mengoleksi aneka merk parfum tapi juga membuat parfum sendiri,” ujar Ussy begitu bangga saat launching parfum ketiga Ussy In Extase with Ussy Pratama.

In Bed with Ussy Pratama

Sebagai pecinta parfum, tahun 2021 adalah langkah awal Ussy Pratama dalam dunia wewangian dengan peluncuran parfum “In Bed with Ussy Pratama” dalam seri “Black and Gold.” Parfum ini meraih kesuksesan besar dan diterima hangat oleh pasar.

Parfum “In Bed with Ussy Pratama” adalah salah satu parfum andalan dari koleksi Ussy Pratama. Parfum ini dirancang untuk memberikan sensasi hangat, sensual, dan mengundang. Aromanya yang khas dan unik membuat parfum ini menjadi pilihan yang populer bagi mereka yang menyukai aroma oriental danpasar dengan sentuhan aroma rempah-rempah dan bunga-bungaan.

In Love with Ussy Pratama

Tahun 2023, Ussy kembali meluncurkan parfum nya yaitu In Love with Ussy Pratama. Parfum In Love with Ussy Pratama adalah salah satu parfum dari koleksi mewah Ussy Pratama yang dirancang untuk memberikan pengalaman wangi yang memikat dan tak terlupakan. Parfum ini dikenal dengan karakteristik aromanya yang unik dan kemasannya yang elegan dengan karakteristik aroma yang manis dan menggoda ditambah aroma buah raspberry dan melon yang memberikan keseimbangan pada aroma manisnya.

In Extase with Ussy Pratama

Ussy kembali antusias dalam mengeluarkan parfum terbarunya. Tahun 2024, Ussy kembali meluncurkan parfum “In Extase with Ussy Pratama” dalam seri “Red and Gold In Extase with Ussy Pratama” yang menghadirkan inovasi wewangian baru untuk para pecinta parfum.

Ussy berhasil menciptakan harmoni sempurna antara kesegaran dan kemewahan dalam satu botol parfum dengan design yang tak kalah mewah dan elegan.

"In Extase with Ussy Pratama" merupakan kelanjutan yang memukau dari seri Black and Gold sebelumnya, di mana "In Bed with Ussy Pratama" menjadi awal dari kisah cinta yang sensual dan intim di atas ranjang, terinspirasi dari program YouTube Ussy, Teman Tidur. Kini, "In Extase with Ussy Pratama" membawa kita pada babak baru yang menggabungkan kehangatan dan kedalaman cinta, menciptakan sensasi aroma yang memikat dan tak terlupakan.

Dengan pendekatan yang berbeda, "In Extase with Ussy Pratama" menawarkan pengalaman olfaktori yang lebih segar dan mengesankan. Kombinasi aromanya yang khas tercipta dari perpaduan beberapa lapisan aroma, yaitu:

·       Top Notes dari Black Pepper, Cinnamon, dan Neroli, yang memberikan kesan pertama yang kuat dan menyegarkan.

·       Heart Notes yang memadukan aroma Leather, Berries, dan Rose memberikan sentuhan hangat dan sensual.

·       Base notes dari Woody Notes, Amberwood, Oud, dan Vanilla melengkapi komposisi ini dengan keharuman yang dalam dan memeluk, meninggalkan jejak aroma yang tak terlupakan, membuat siapapun candu.



Parfum Nuklir Ala Ussy Pratama

Bagi para pecinta parfum, "In Extase with Ussy Pratama" adalah sebuah karya seni olfaktori yang harus dimiliki.

Dengan komposisi yang begitu memikat, parfum dibuat dengan kerja sama para ahli parfum dari Paris, Berlin, dan Madrid.

Bukan Ussy jika tidak sempurna dalam menghasilkan parfum yang mewah dan beraroma nuklir. Pada peluncuran Parfum In Extase with Ussy Pratama di Senovarti tanggal 2 September 2024, Ussy begitu antusias dalam menjelaskan perjalanan Parfum In Extase with Ussy Pratama.

“Sebagai pecinta dan pengoleksi parfum, saya tidak mau asal-asalan dalam membuat dan memproduksi parfum. Makanya tidak setiap tahun, saya meluncurkan parfum. Saya nggak bisa asal-asalan. Parfum In Extase ini diolah selama dua tahun,” jelasnya.


“Makanya jangan heran kalau Parfum ini tuh adalah parfum nuklir ala saya, alias parfum yang tahan lama. Sehingga kalau pakai parfum ini keharumannya akan bertahan lama,” lanjut Ussy.

In Extase with Ussy Pratama diproduksi dalam jumlah sangat terbatas, parfum ini hadir dengan desain botol yang mewah, dihiasi dengan kombinasi warna merah dan emas yang elegan.

“Tak hanya menawarkan keharuman yang luar biasa, parfum ini juga memancarkan keindahan visual yang memikat. Setiap botolnya dirancang dengan perhatian mendalam pada detail dan kualitas tertinggi tentunya dengan volume yang lebih banyak dan harga yang cukup terjangkau,” Ussy kembali menjelaskan dengan semangat tentang desain parfum.


Tak hanya itu, "In Extase with Ussy Pratama" juga menjadi simbol kemewahan dan cinta di penghujung tahun 2024 yang membangkitkan kebahagiaan dalam setiap tetesnya. Bersiaplah untuk merasakan sensasi tak tertandingi.

Tersedia di Website dan E-commerse

Parfum In Extase with Ussy Pratama dapat kalian peroleh di website Ussy Pratama. Selain itu, parfum ini juga dapat diperoleh di e-commerse seperti Shopee, Traveloka dan Totok Shop.

Buat kalian yang ingin memiliki wewangian yang benar-benar memikat. Sudah saatnya In Extase with Ussy Pratama menjadi milikmu.

Bernadya, Parfum Hint dan Sebuah Identitas


Bernadya

Kalian pernah mendengar lagu ini berseliweran di sosial media kalian?

Untungnya, bumi masih berputar
Untungnya, ku tak pilih menyerah
Untungnya, ku bisa rasa
Hal-hal baik yang datangnya belakangan

Atau pernah mendengar lagu yang satu ini?

Belum ada satu bulan
Ku yakin masih ada sisa wangiku di bajumu
Namun, kau tampak baik saja
Bahkan senyummu lebih lepas
Sedang aku di sini hampir gila

Dua lagu yang sedang wara wiri di sosial media dan merajai streaming di Indonesia ini dinyanyikan oleh Bernadya. Penyanyi wanita yang tahun lalu sempat masuk nominasi sebagai pendatang baru terbaik terbaik di Anugerah Musik Indonesia 2023.

Banyak hal yang mencengangkan yang dipecahkan oleh seorang Bernadya. Di Spotify, lagu Satu Bulan mampu menerobos posisi pertama dan mengambil tahta Gala Bunga Matahari milik Sal Priadi dengan jumlah streaming lebih dari dua juta streaming dan dinobatkan sebagai jumlah streaming tertinggi sepanjang sejarah.

Tidak sampai di situ saja, sekitar 13 lagu Bernadya berhasil tembus Top 200 Spotify Indonesia, dengan 8 lagu tembus Top 50 dan 6 lagu tembus Top 10. Yang tak kalah mencengangkan lima lagu Bernadya yang tembus Top 10 di streaming masing-masing sebanyak lebih dari 1 juta dalam waktu bersamaan.

Bahkan jumlah pendengar Bernadya di Spotify sudah menembus 12.5 juta Monthly Listener mengalahkan Mahalini dan  sederet penyanyi lainnya. Bernadya adalah penyanyi ketiga dengan pendengar terbanyak setelah Ni-ki dan Rich Brian.

Pertanyaan yang timbul. Apa yang membuat Bernadya begitu istimewa?

Pertama. Secara vokal Bernadya sudah memiliki identitas. Suaranya unik, sedikit berat tanpa menggunakan teknik yang meliuk-liuk.

Kedua. Secara lagu, lagu-lagu yang dibawakan Bernadya, kebanyakan adalah lagu ciptaan sendiri di mana lagunya memiliki lirik yang lugas tapi tidak cengeng dan memiliki tema yang related kepada pendengarnya. Contohnya lagu Satu Bulan, lagu putus cinta yang ditulis Bernadya dengan point of view ( POV) yang berbeda.

Ketiga. Story telling. Cara Bernadya menyanyikan setiap lagunya seolah bercerita kepada pendengarnya. Kekuatan story telling ini membuat lagu-lagu Bernadya  mudah diterima karena merasa ada kesamaan antara lagu Bernadya dengan kisah hidup, kisah cinta manusia di muka bumi.

Keempat. Label rekaman yang menaungi Bernadya adalah Juni Records yang merupakan label rekaman milik Raisa. Nama besar Raisa tentu saja bukan jaminan, akan tetapi strategi yang dimiliki Juni Records sehingga dapat membesarkan nama Raisa juga ikut andil dalam membesarkan seorang Bernadya.

Setidaknya empat hal tersebut yang saya amati sehingga Bernadya dapat memecahkan banyak rekor di industri musik Indonesia khususnya di Spotify. Jika diramu menjadi satu kesatuan, empat hal tersebut adalah Sebuah Identitas. Ya Bernadya masuk ke industri musik Indonesia karena memiliki sebuah Identitas.


Sebuah Identitas

Setiap insan di dunia ini tentunya memiliki identitas. Bahkan sidik jari pun setiap manusia berbeda-beda dan tidak ada yang sama meskipun itu saudara kembar sekalipun.

Jika ditilik lebih jauh, identitas adalah konsep yang kompleks dan multidimensi yang merujuk pada siapa kita sebagai individu. Ini mencakup berbagai aspek, termasuk di dalamnya adalah identitas pribadi yang mencakup perasaan kita tentang diri kita sendiri, termasuk nilai-nilai, keyakinan, tujuan, dan aspirasi kita. Pada identitas pribadi juga mencakup bagaimana kita melihat diri kita sendiri dalam hubungannya dengan orang lain dan dunia di sekitar kita.

Identitas adalah sesuatu yang terus berkembang dan berubah seiring waktu, dipengaruhi oleh pengalaman hidup kita, hubungan kita dengan orang lain, dan perubahan sosial dan budaya yang terjadi di sekitar kita. Maka dari itu penting untuk memahami bahwa identitas adalah sesuatu yang sangat pribadi dan unik bagi setiap individu. Tidak ada dua orang yang memiliki identitas yang sama persis.

Identitas seseorang dapat dibentuk dari berbagai hal seperti minat dan hobi akan sesuatu. Termasuk dalam pemilihan wewangian untuk tubuh. Ya parfum juga dapat membentuk sebuah identitas.

Apa hubungan sebuah parfum dengan identitas? Parfum dapat menjadi cara untuk menyatakan kepribadian, suasana hati, dan gaya kita. Aroma yang kita pilih dapat mencerminkan selera kita, nilai-nilai kita, dan bagaimana kita ingin dilihat oleh orang lain. Misalnya, seseorang yang suka aroma bunga mungkin ingin tampil feminin dan lembut, sementara seseorang yang menyukai aroma kayu mungkin ingin tampil maskulin dan kuat

Parfum HINT

Kalian tahu Parfum HINT? HINT merupakan merek parfum lokal yang menawarkan koleksi parfum berkualitas tinggi dengan berbagai Teknologi Aroma unik dan bahan utama yang berasal langsung dari Eropa. HINT menawarkan wewangian yang abstrak namun imersif yang dapat dipersonalisasi sesuai dengan preferensi pengguna untuk mencerminkan karakteristik individu.

Ada 6 aroma yang ditawarkan parfum HINT yaitu floral aromatic (Topper Delicate, Noble Eau de Parfum), Sweet (Realm Eau de Parfum), Fresh (Resurrect Eau de Parfum dan Epitome Eau de Parfum), Musky (Identity Eau de Parfum, Topper Ultimate), Woody ( Dragon Eau de Parfum) dan Aroma Tea ( Mintea Eau de Parfum dan Zencha Eau de Parfum).

Dari sekian banyak parfum dari HINT ada beberapa jenis Parfum HINT yang dapat disesuaikan dengan karakter identitas kamu.

HINT Silk Eau de Parfum

Terinspirasi dari kelembutan dan keanggunan sutra. Parfum ini dirancang untuk memberikan kesan yang menawan, halus, elegan, dan sophisticated.



Kombinasi Aroma Menari dari HINT Silk memadukan beberapa aroma yang menarik seperti Top Notes: bergamot, silk, dan black pepper memberikan sensasi segar dan sedikit pedas. Middle Notes: Orchid, lily pink, dan orange blossom menciptakan aroma floral yang lembut dan feminin dan Base Notes: Patchouli, cashmere musk, dan white amber memberikan kesan hangat dan membumi.

Buat kalian yang ingin memiliki identitas dengan karakter elegan, baik dan tampil menawan dengan aroma floral lembut dan tahan lama HINT Silk Eau de Parfum sangat cocok digunakan.

HINT Naked Eau de Parfum untyk yang memiliki karakter identitas dari sisi terdalam dengan pesona percaya diri dan autentik. Aroma Oud yang kuat dan hangat dipadukan dengan guaiacwood dan mawar menciptakan aroma wangi yang mewah dan memikat.


HINT Dragon Eau de Parfum

Pecinta aroma kayu dengan kombinasi wangi bambu dan rosewood. Parfum yang cocok sekali untuk kaum introvert karena memberikan sensasi menenangkan dapat meningkatkan mood diri.



HINT Noble Eau de Parfum

Parfum dengan aroma floral yang elegan dan lembut. Wanginya didominasi oleh bunga tulip, memberikan kesan segar dan menenangkan. Parfum ini cocok untuk kamu yang menyukai aroma bunga-bungaan yang tidak terlalu manis.

HINT Jeans Eau de Parfum

Pecinta kain jeans? Hint juga memiliki jenis parfum dengan aroma jeans yang mengambarkan seseorang yang kasual, simpel, santai dan percaya diri. Parfum ini menggunakan kombinasi aroma yang kuat dan populer seperti patchouli, cedarwood, dan vanilla. Wanginya memberikan kesan santai namun tetap berkarakter.



HINT Leather Eau de Parfum adalah Terinspirasi dari kemewahan kulit asli. Parfum ini cocok bagi kalian yang maskulin, elegan  dan percaya diri. Parfum ini menggunakan kombinasi aroma rempah-rempah seperti cardamom, serta kayu seperti sandalwood, yang memberikan sensasi hangat dan mewah, mirip seperti aroma kulit yang baru.

HINT Aroma Baru: HINT Tea Series

HINT Tea Series adalah koleksi parfum terbaru dari HINT yang terinspirasi oleh aroma teh. Koleksi ini terdiri dari dua varian: HINT Zencha Eau de Parfum dan HINT Mintea Eau de Parfum.

HINT Zencha Eau de Parfum



HINT Zencha Eau de Parfum adalah perpaduan unik dari berbagai aroma yang dirancang untuk memberikan sensasi tenang dan menyegarkan. Kombinasi aromanya yang khas tercipta dari perpaduan beberapa lapisan aroma, yaitu:

•Top Notes: Lemon, orange, dan pink pepper memberikan kesan segar dan bersemangat di awal semprotan.

•Middle Notes: Sencha, sage clary, dan orris memberikan aroma teh hijau yang khas, dipadukan dengan sentuhan herbal dan bunga yang lembut.

•Base Notes: Vetiver, cedarwood, tonka bean, dan musk memberikan kesan hangat dan membumi, serta membuat aroma lebih tahan lama.

Kombinasi ini menghasilkan aroma teh hijau yang sangat kuat namun tetap lembut dan menenangkan. Wanginya sangat cocok untuk digunakan sehari-hari, terutama saat kamu ingin merasa lebih rileks dan fokus.

Parfum ini dirancang dengan teknologi khusus yaitu EaseScent Technology yang memberikan efek menenangkan dan mengurangi stres.

HINT Mintea Eau de Parfum

HINT Mintea Eau de Parfum adalah perpaduan unik dari berbagai aroma yang dirancang untuk memberikan sensasi menyegarkan dan membangkitkan energi. Kombinasi aromanya yang khas tercipta dari perpaduan beberapa lapisan aroma, yaitu: Top: tea, bergamot

Middle: bigarade, sage

Base: sandalwood, musky, wood

Mintea adalah parfum yang diinfus dengan Dirancang dengan teknologi MoodBoosterScent Technology, yang mampu meningkatkan suasana hati. Wanginya lebih kuat dan berkarakter, cocok untuk kamu yang ingin tampil lebih percaya diri, berenergi dan memiliki semangat baru.



Sebuah Identitas Pada Parfum HINT

Banyak varian aroma yang ditawarkan HINT dan memberikan banyak pengalaman menarik terutama dalam menciptakan identitas diri pada sebuah parfum.

Bernadya yang kini sedang digemari tentu saja tidak instan dalam menemukan identitasnya sebagai penyanyi sekaligus musisi. Banyak proses yang dilaluinya hingga secara tak terduga menjalin rekor demi rekor di industri musik Indonesia.

Kalian juga ingin menciptakan atau menguatkan identitas kalian? Jangan lupa pakai Parfum HiNT.

Cek yuk HintofYou

.